FKPPI dan Pemuda Panca Marga Banten Lakukan Jum'at Berkah di Serang
Serang - Organisasi FKPPI Provinsi Banten dan Pemuda Panca Marga melaksanakan kegiatan bakti sosial di tengah pandemi Covid-19 di daerah Kota Serang, Jumat (02/07/2021).
Hadir dalam acara tersebut Ketua FKPPI Banten,Ketua Pemuda Panca Marga Kabupaten Serang Suherman,Ketua Pemuda Panca Marga Kota Serang H.TB.II.Maftuhi dan para anggota lain nya.
Bertemakan Jumat barokah, kegiatan ini pun sebagai bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat yg membutuhkan,di samping itu sekaligus untuk memperkuat talisilaturahmi antara organisasi FKPPI dan Pemuda Panca Marga.
Dalam acara tersebut di isi dengan memberikan makanan dan snek kepada masyarat seperti tukang becak,pemulung dan pengemis serta warga lain nya yg membutuhkan.
"Jadi kegiatan ini sambang silahturahmi antar lembaga sekaligus bakti sosial ke warga, mengingat saat ini pandemi Covid-19 maka kami bagikan sejumlah nasi kotak ke pengemis dan tukang becak serta pemulung," kata Ketua PPM Kota Serang H.ii. Maftuhi usai kegiatan.
Lanjutnya, kegiatan silahturahmi dan bakti sosial ini menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat dan menghimbau warga untuk menerapkan protokol kesehatan juga agar membantu mengurangi penyebaran virus ini.
"Mengingat saat ini Provinsi Banten kasus Covid-19 nya melonjak tajam maka kami juga menghimbau warga untuk menerapkan prokes," ungkapnya.
"Kegiatan ini kedepannya akan terus dilakukan ke instansi lainnya," pungkas Mahtuhi.(Wie)
Posting Komentar