News Breaking
Live
wb_sunny

Tanda Terimakasih, KKM 29 Unsera Bagikan Tanaman Hias Dan Juz'ama Pada Masyarakat Cowe

Tanda Terimakasih, KKM 29 Unsera Bagikan Tanaman Hias Dan Juz'ama Pada Masyarakat Cowe


SpiritNews.media | (Kab.Serang) Kelompok KKM 29 Unsera membagikan juz'ama dan sebuh tanaman hias untuk masyarakat di Kampung Cowe, Kelurahan Sepang, Kecamatan Taktakan, Kabupaten Serang, Banten. Selasa, 22/09/2020



Ketua Kelompok KKM 29 Unsera, Muhamad Guntur Prasetyo, mengatakan bahwa kegiatan membagikan juz'ama dan tamana hias itu sebagai kenang-kenangan untuk warga kampung Cowe. Juz'ama untuk anak-anak madrasah dan tanaman hias untuk mempercantik wilayah kampung Cowe.



"Ini kan sudah akhir pengabdian, jadi kami beri bunga dan juz'ama untuk madrasah disini sebagai kenang-kenangan. Semoga bermanfaat," kata Guntur.



Guntur menjelaskan, bahwa kelompoknya membagikan sebanyak 80 buah Juz'ama dan 10 pohon bunga untuk masyarakat di Kampung Cowe.



"Semoga yang kami berikan ini bermanfaat dengan baik untuk warga," harapnya.


Sementara itu, Ketua RT kampung Cowe, Misja, mengatakan bahwa dirinya menyambut baik setiap kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa KKM di kampung cowe.



"saya berterima kasih juga kepada mahasiswa karena telah berbuat dengan sepenuh hati dan mengabdi di kampung kami, walaupun dalam keadaan Pandemi seperti saat ini," ujarnya.



Misja, berharap apa yang telah dilakukan oleh Mahasiswa ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.



"Harapan saya kepada mahasiswa sekalian, semoga kedepannya bisa lebih baik dan bisa sukses dalam pendidikan," harapnya.



"saya juga berharap kepada mahasiswa agar nantinya jika lulus bisa menjadi tauladan masyarakat dan yang paling penting adalah tidak boleh sombong," tuturnya. (Arif)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar