News Breaking
Live
wb_sunny

Perempuan dan Anak Harus Dapat Perlindungan dari Aksi Kekerasan

Perempuan dan Anak Harus Dapat Perlindungan dari Aksi Kekerasan


Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga mengecam penyerangan tenaga kesehatan (nakes) dan guru di Distrik Kiwirok Kabupaten Pegunungan Bintang oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.

Ia juga mengatakan masyarakat khususnya perempuan dan anak sebagai kelompok yang rentan harus mendapatkan perlindungan dan pemenuhan hak untuk dapat hidup aman, bebas dari segala aksi kekerasan, apalagi sampai menghilangkan nyawa.

“Karena tidak boleh ada toleransi sekecil apapun terhadap segala bentuk kekerasan dan kita harus bebas dari segala bentuk diskriminasi,” kata Menteri PPPA Bintang Senin (20/9/2021) melalui keterangan resminya.

Menteri Bintang melanjutkan demi tegaknya hak asasi dan keadilan sosial bagi warga Papua, negara harus hadir dan menggunakan kekuatan yang diperlukan untuk mengeliminasi semua potensi ancaman terhadap warga Papua.

Negara wajib hadir dengan tujuan yang jelas, yakni melindungi warga Papua agar bisa menjalani kehidupan dengan normal, tanpa dibayang-bayangi teror dan ketakutan. Ketika Papua kembali damai dan kondusif, pemerintah akan bisa dengan tenang melanjutkan pembangunan.

Negara harus hadir dan hukum, harus ditegakan untuk menghentikan tindakan yang tidak berperikemanusian dan melanggar HAM. Apalagi ketika disertai perusakan fasilitas publik, fasilitas kesehatan, dan pendidikan di Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua.

Aparat penegak hukum harus bertindak dan melakukan penegakan hukum secara tegas dan terukur atas serangkaian aksi teror dan kejahatan kemanusiaan KKB sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Menteri Bintang mengatakan Kemen PPPA akan melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk memberikan pendampingan baik psikolog, hukum, dan reintegrasi dalan rangka memberikan perlindungan dan pemenuhan hak bagi perempuan korban kekerasan insiden penyerangan oleh KKB di Papua.

“Sata bersama jajaran di Kementerian PPPA menyatakan turut berduka cita atas gugurnya pahlawan kemanusiaan nakes Gabriella Meilani, serta hilangnya Gerald Sokoy saat terjadi penyerangan nakes dan guru di Papua,” kata Menteri Bintang.

(Foto: KemenPPPA)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar